Spam adalah musuh bersama, untuk itu peranan SpamAssassin yang terdapat pada cPanel cukup memberikan peranan dalam meminimalisir spam.

Secara default, SpamAssassin pada cPanel itu disable sehingga disisi user cpanel harus diaktifkan secara manual.

Disisi owner atau pemilik server (root akses) fitur ini bisa diaktifkan secara otomatis untuk keseluruhan sehingga user cpanel tidak perlu aktifkan secara manual.

Untuk aktifkan/enable secara global menunya bisa ditemukan di WHM -> Service Configuration -> Exim Configuration Editor kemudian aktifkan/enable “Turn on SpamAssassin for all accounts (Global ON)”

Selamat mencoba dan mari bersama perangi spam 🙂